Detail Berita


BENTUK SYUKUR DI ULANG TAHUN PERTAMINA, PTC BERIKAN SANTUNAN KEPADA ANAK-ANAK YATIM

Created By : Corporate Secretary
02 Desember 2022

Jakarta – PT Pertamina (Persero) telah memasuki usia ke 65 tahun. Sebagai salah satu Anak Perusahaan Pertamina, PTC selalu siap dan terus memberikan kontribusi bagi Pertamina melalui jasa bisnisnya. Sebagai bentuk syukur ulang tahun ke-65 Pertamina sebagai induk Perusahaan, PTC mengadakan santunan kepada anak-anak yatim yang tinggal di Jakarta Pusat. Anak-anak yatim yang dihadirkan merupakan anak-anak dari pengemudi ojek daring (ojol) yang mengalami kecelakaan pada saat bertugas. Santunan dalam rangka HUT ke-65 Pertamina dilaksanakan pada 2 Desember 2022 di Ruang Solution Kantor Pusat PT Pertamina Training and Consulting. Bersama Atjeh Connection Foundation sebagai rekan pelaksana, Manajemen dan Perwira PTC turut ikut bermain serta berbagi bersama anak-anak yang begitu riang dan gembira. Sebanyak 30 anak mendapatkan santunan dan bantuan sembako untuk keluarga yang langsung diserahkan oleh Indah Kurnianingsih selaku PTH Direktur Utama PTC dan Anita Amir selaku Ketua Yayasan Atjeh Connection Foundation. Dalam agenda acara, PTC juga membagikan Al-Quran kepada anak-anak yang aktif menjawab pertanyaan dan melantunkan ayat suci Al-Quran untuk dibaca kemudian diamalkan dan menjadi kebaikan. Direktur Operasi dan Pemasaran PTC Indah Kurnianingsih menuturkan, kegiatan ini dalam rangkaian HUT ke-65 Pertamina bertemakan “Energi Penggerak Hati”. “anak-anak dalam keadaan yatim menjadi kewajiban kita bersama untuk bisa membuat mereka tersenyum membuat mereka terhibur dan mudah-mudahan dengan sedikit berbagi dari kami, anak-anak di sini bisa tersenyum senang dan kami bahagia bisa bermanfaat untuk mereka.” pungkas Indah.


(red. Corsec)